Minggu, 19 Mei 2013

PETA SUMATRA UTARA

Sumatera Utara


—  Provinsi  —
Lambang Sumatera Utara
Lambang
Peta lokasi Sumatera Utara
Negara  Indonesia
Hari jadi 15 April 1948
Dasar hukum UU 10/1948, UU 24/1956
Ibu kota Medan
Koordinat 0º 50' LS - 4º 40' LU
96º 40' - 100º 50' BT
Pemerintahan
 • Gubernur Gatot Pujo Nugroho
Luas
 • Total 72.981.23 km2 (28,178.21 mil²)
Populasi (2010)[1]
 • Total 12.982.204
 • Kepadatan 180/km2 (460/sq mi)
Demografi
 • Suku bangsa Batak (41,95%), Jawa (32.62%) Nias (6.36%), Melayu (4,92%), Tionghoa (3,07%), Minangkabau (2,66%), Banjar (0.97%), Lain-lain (7,45%) [2]
 • Agama Islam (65.5%),Kristen (Protestan/Katolik) (31,4%),Buddha (2,8%),Hindu (0,2%), Parmalim, Konghucu
 • Bahasa Indonesia, Batak, Karo, Pakpak, Simalungun, Angkola, Mandailing, Nias, Minangkabau, Melayu, Jawa
Zona waktu WIB
Kabupaten 25
Kota 8
Kecamatan 325
Desa/kelurahan 5.456
Situs web www.sumutprov.go.id
Sumatera Utara adalah sebuah provinsi yang terletak di Pulau Sumatera, Indonesia dan beribukota di Medan.

Daftar isi

Geografi

Provinsi Sumatera Utara terletak pada 1° - 4° Lintang Utara dan 98° - 100° Bujur Timur, Luas daratan Provinsi Sumatera Utara 72.981,23 km².
Sumatera Utara pada dasarnya dapat dibagi atas:
  • Pesisir Timur
  • Pegunungan Bukit Barisan
  • Pesisir Barat
  • Kepulauan Nias
Pesisir timur merupakan wilayah di dalam provinsi yang paling pesat perkembangannya karena persyaratan infrastruktur yang relatif lebih lengkap daripada wilayah lainnya. Wilayah pesisir timur juga merupakan wilayah yang relatif padat konsentrasi penduduknya dibandingkan wilayah lainnya. Pada masa kolonial Hindia-Belanda, wilayah ini termasuk residentie Sumatra's Oostkust bersama provinsi Riau.
Di wilayah tengah provinsi berjajar Pegunungan Bukit Barisan. Di pegunungan ini terdapat beberapa wilayah yang menjadi kantong-kantong konsentrasi penduduk. Daerah di sekitar Danau Toba dan Pulau Samosir, merupakan daerah padat penduduk yang menggantungkan hidupnya kepada danau ini.
Pesisir barat merupakan wilayah yang cukup sempit, dengan komposisi penduduk yang terdiri dari masyarakat Batak, Minangkabau, dan Aceh. Namun secara kultur dan etnolinguistik, wilayah ini masuk ke dalam budaya dan Bahasa Minangkabau

Tidak ada komentar:

Posting Komentar